Gambar ini diambil pada hari Sabtu, 04 Juni 2023
Aku nemuin salah satu miniatur yang bertuliskan kata "LOVE" ini sangat mengingatkan kita semua untuk tetap dan selalu " Love your self, Love your life, Love the environment, etc "
Gambar ini diambil Sabtu , 25 Maret 2023
Aku iseng-iseng mengambil gambar ini ketika aku lagi belanja untuk kebutuhan dapur, selain menulis, berfoto-foto, travelling. Ternyataa, aku juga punya hobby masak loh, yaa.. semenjak aku jadi anak rantauan dan harus hidup sendiri dan mandiri di kost-an yang apa-apa harus bisa dilakukan sendiri, karena bisa masak itu juga keharusan loh buat kita bekal nanti, khususnyaa untuk para perempuan kaya aku nih temen-temen..
Gambar ini diambil pada hari Selasa, 24 Januari 2023
Saya dan rekan-rekan UKM Jurnalistik Univ. IPWIJA mengadakan study banding dan pelatihan, yang mana kami mengunjungi salah satu media televisi yakni TVONE yang berada di daerah Jakarta Selatan.
Gambar ini diambil pada hari Selasa, 21 Februari 2023
Floating Market ini adalah salah satu tempat wisata yang ada di Kota Bandung tepatnya di Lembang. Ada berbagai macam hiburan didalamnya seperti permainan, spot foto, kuliner, oleh-oleh khas Lembang dan masih banyak lagi.
Gambar ini di ambil pada hari Sabtu, 06 Agustus 2022
Bangunan Simpang Lima Gumul (SLG) adalah bangunan yang menjadi ikon kabupaten kediri yang berbentuk bangunan pelengkung. Bangunan Simpang Lima Gumul (SLG) juga mirip dengan Arc de Triompe yang ada di Paris. Monumen setinggi 25 meter ini memiliki luas bangunan sekitar 804 meter persegi, sementara untuk luas areanya sekitar 37 hektar. bangunan SLG ini juga menjadi gedung pertemuan, gedung serbaguna, pasar sabtu-minggu, sarana rekreasi dan taman hijau SLG.
Gambar ini diambil pada hari Sabtu, 10 Juni 2023
Istana Anak Yatim adalah tempat tinggal atau bisa disebut sebagai asrama para anak yatim laki-laki yang disekolahkan oleh Bapak. Suratto Siswodoharjo, beliau adalah pemilik yayasan yatim Suratto Siswodiharjo yang berlokasi di Cikeas - Bogor Timur.
Gambar ini diambil pada hari Kamis,05 Januari 2023
Tugu megah ini terletak di Jantung Kota Jakarta, yang melambangkan keterbukaan kota ini dalam menyambut pengunjung baik dari dalam maupun luar negeri. Bundaran HI "Tugu Selamat Datang" adalah landmark menakjubkan yang mendominasi langit Jakarta.
Gambar ini diambil pada hari Senin, 01 Juni 2023
sebuah tugu China yang berada di Pantjoran Chinatown PIK, di desain sangat unik dan menarik dengan konsep China tradisional yang membuat terasa seperti di China sungguhan.
Copyright ©
hana’s journey | Powered by Blogger
Design by Lizard Themes | Blogger Theme by Lasantha - PremiumBloggerTemplates.com